Selasa, 24 Juli 2012

Angkana karya Jovidia Laviosa; Kelas 5 SD Mutiara Bunda Bandung


Animasi untuk anak-anak PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) atau PG (Playgroup) belajar mengenal bentuk angka dan mengingat bentuk angka tersebut. Karya ini menjadi juara di Indonesia tahun 2012

Cuplikan animasi Angkana

Senin, 23 Juli 2012

Pindo karya Humam - Kelas 4 SD


Pindo adalah aplikasi untuk belajar lokasi propinsi pada peta negara Indonesia.

dalam kondisi belajar: jika kita klik, maka akan keluar nama propinsinya

Minggu, 22 Juli 2012

Pintara karya Qinthara - Kelas 5 SD


Adalah aplikasi piano di mana kita bisa:
1) Bermain piano dengan sederetan keyboard angka (nol sampai sembilan).
2) Mendengarkan empat lagu instrumentasi piano yang enak didengar.
3) Mendapatkan panduan untuk memainkan dua buah lagu pendek.

Piano dimainkan dengan keyboard angka

Sabtu, 21 Juli 2012

Ayo Mewarnai karya Awang Ayuda - kelas 2 SD


Aplikasi mewarnai yang dapat digunakan oleh anak-anak (Playgroup, TK, dan SD kelas 1 atau 2) untuk belajar memadukan warna-warna pada gambar agar terlihat menarik.

Gambar sebelum dan sesudah diwarnai

Jumat, 20 Juli 2012

Siklus Air karya Bimo Aditya Mahendra; Kelas 6 SD Ibnu Sina Bandung


Belajar siklus air menjadi menarik dengan animasi Siklus Air karya Bimo Aditya Mahendra. Dengan gambar yang indah dilihat.

Cuplikan animasi Siklus Air
Back To Top